JAKARTA– Dalam momentum peringatan Hari Kemerdekaan RI yang ke-76, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo menyampaikan harapan dan himbauan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di seluruh Tanah Air. Harapan pertama, Tjahjo ingin menegaskan kembali bahwa ASN harus pegang teguh ideologi negara, Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika. Hal itu disampaikan di sela-sela Peringatan Kemerdekaan RI, Selasa (17/08).
Menteri Tjahjo juga menyampaikan duka yang mendalam dan prihatin atas ada yang wafat dan sakit karena pandemi Covid-19. Semoga diberikan ketabahan dalam menjalani cobaan dari Tuhan Yang Maha Kuasa.
Harapan ketiga, disampaikan bahwa seluruh ASN harus sehat dan ikut menggerakkan dan mengorganisir lingkungan masyarakat untuk mengikuti vaksinasi dan disiplin protokol kesehatan secara ketat baik dalam bekerja maupun dalam kegiatan sehari-hari.
Politikus PDI Perjuangan ini menuntut para ASN berpikir kritis terkait dampak kinerja birokrasi yang mempengaruhi pelaksanaan pelayanan masyarakat. Tak hanya itu, Tjahjo juga mengajak para ASN untuk Ber–AKHLAK (Berorientasi pada pelayanan Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) agar tumbuh karakter ‘bangsa melayani bangsa’.
“Saya mengajak ASN terus mengembangkan kapasitas diri. ASN dapat belajar kapan pun dan di mana pun. ASN harus berpikir kritis, mampu mengidentifikasi dan menganalisa isu-isu kritikal, serta mengelola perubahan yang berdampak pada kinerja birokrasi secara umum, maupun secara khusus berdampak pada pelaksanaan tugas jabatan sebagai pelayan masyarakat,” tutur Tjahjo.
ASN harus bisa menyesuaikan diri dengan cepat, beradaptasi dengan berbagai situasi dan mengatur strategi agar tetap bisa berkinerja dengan lebih baik. Mereka yang tidak mampu menyesuaikan diri dengan cepat kelak akan tertinggal, baik dari sisi kinerja maupun kariernya.”